21 Sep 2010

Menyelang Perayaan Kue Bulan

Prosesi Sembahyang menjelang Tiong Ciu Cui
JAMBI – Sehari belum pelaksanaan upacara sembahyang kue bulan sebagai penghormatan kepada Tai Im Niu Niu (Dewi Bulan), terlebih dahulu umat Khonghucu melakukan berbagai persiapan-persiapan, salah satunya yaitu, sembahyang Tie Kong/ Tuhan (dalam dialek Hokkien), tujuan sembahyang itu sebagai pemberitahuan kepada Tien (Tuhan) bahwa esok hari akan diadakan sembahyang Tai Im Niu Niu (Dewi Bulan) dan memohon restu dari sang pencipta alam semesta.

Tradisi ini masih dipertahankan warga keturunan Tionghoa yang beragama Khonghucu diseluruh dunia. Perayaan ini lebih dikenal dengan sebutan pesta kue bulan di bulan purnama yang digelar setiap tanggal 15 bulan delapan Imlek (Pe Gwee Cap Go).

Di Jambi ada dua klenteng yang mengelar upacara Tiong Ciu Cui sekaligus melakukan perayan sejit sin beng dan kho khun, seperti di klenteng Majelis Agama Khongsuhu Indonesia (MAKIN Leng Cun Kheng) Jalan Pangeran Diponegoro, Lorong Koni I dan Klenteng Khonghucu “Hok Kheng Tong”, di Jalan Pangeran Diponegoro, Lorong Koni IV, Kelurahan Talangjauh, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi.

Siang tadi di dua tempat ibadah juga melakukan pemotongan hewan babi sebagai sembahyang persembahan dalam bentuk mentah (hien cie) sebelumnya prosesi akbar dilakukan esok hari. Prosesi dipimpin rohaniwan Lim Tek Chong asal Tiongkok. (rom)

http://ayojambi.com/
http://www.banyurawa.com/
http://tradisi-jambi.blogspot.com/
http://multi-nusantara.blogspot.com/
http://komunitas-jambi.blogspot.com/
http://media-fotografers.blogspot.com/
http://multmedia.multiply.com/
http://makin-jambi.blogspot.com/
http://pexi-jambi.blogspot.com/
http://jambi-xiangqi.blogspot.com/
http://the-hok.blogspot.com/
http://www.youtube.com/my_videos
http://www.kompas.com
http://www.1newspot.com/