4 Sep 2010

Polisi Kritis Diserang Genk Motor


JAMBI - Jum’at sore, Briptu Acep Bambang diserang oleh anggota genk motor, waktu korban hendak menghentikan aksi kebut-kebutan liar di Desa Rengkiling Bhakti, Sarolangun, Jambi, korban terkapar setelah diserang dengan celurit dan pisau.

Briptu Acep Bambang, dikeroyok puluhan pemuda sekitar pukul 19.00 WIB di Desa Rengkiling. Saat pulang dinas, Acep seorang diri menegor pemuda yang sedang menggelar balapan liar. Namun nasehat dari Acep bukan diterima, melainkan mereka dengan menggunakan senjata tajam mengeroyok Acep.

Korban yang mengalami 10 luka tusuk dan bacokan pada bagian kepala, perut dan punggung tersebut masih terbaring lemah di ruang perawatan intensif rumah sakit Aasia Medika Jambi. selain mendapat luka serius disekucur tubuh, senjata api dinas korban berupa pistol revolver kaliber 38 berikut amunisinya dibawa kabur pelaku.

Atas kejadian yang menimpa korban, Kepolisian Polda Jambi mengaku akan mengusut tuntas kasus ini, termasuk mengejar para pelaku dan untuk mengetahui motif dari penganiayaan ini.

Setelah sempat menjalani operasi selama 5 jam di rumah sakit Asia Medika Jambi, kondisi Briptu Acep Bambang masih dinyatakan kritis. Beberapa alat bantu medis masih tampak melekat di tubuh.

Dari hasil penyelidikan di lapangan, anggota genk motor yang menyerang korban sebanyak 9 orang, namun pelaku yang menusuk dan membacok korban hanya dua orang,
kedua orang tersebut adalah residivis curas dan DPO pembunuhan Polsek Merangin Jambi.

Kabid Humas Polda Jambi AKBP Almansyah membenarkan anggota Polsek Merangin, Jambi diserang oleh anggota genk motor, “Briptu Acep Bambang diserang oleh anggota, waktu korban hendak menghentikan aksi kebut-kebutan liar di Desa Rengkiling Bhakti, Sarolangun, Jambi, korban terkapar setelah diserang dengan celurit dan pisau dan senjata api dinas korban jenis revolver kaliber 38 berikut amunisinya juga dirampas pelaku.”
incue : berapa luka tusukan pak…//

Atas peristiwa yang menimpa anggota Polsek Merangin, Kapolda Jambi, Brigjen Pol Bambang Suparsono beserta jajarannya semalam telah berkunjung ke rumah sakit Asia Medika Jambi untuk melihat langsung kondisi korban. (rom - nug)

http://ayojambi.com/
http://www.banyurawa.com/
http://tradisi-jambi.blogspot.com/
http://multi-nusantara.blogspot.com/
http://komunitas-jambi.blogspot.com/
http://multmedia.multiply.com/
http://www.youtube.com/my_videos
http://www.1newspot.com/