7 Jan 2012

Dapatkan Tiket Gratis Seminar Antivirus 2012

KOMPAS.com - Apa saja program jahat yang merajalela selama 2011? Bagaimana dengan yang akan datang di 2012?

Informasi tersebut bisa didapatkan melalui Seminar Vaksincom 2012: "Kaleidoskop Malware 2011, Ancaman 2012 dan Antisipasinya".
Seminar ini akan digelar pada 18 Januari 2012, 09:00 - 16:00 WIB di Galeri Resto & Cafe, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat.
Kompas.com bekerja sama dengan Vaksincom memberikan dua tiket gratis seminar Vaksincom 2012 ini. Caranya gampang sekali, Anda cukup menjawab beberapa pertanyaan dan tulis jawabannya melalui Twitter.

Nah, bagi Anda pembaca setia Kompas.com, ayo dapatkan tiket masuk gratis senilai Rp 380.000 ini. Selain bisa mengikuti dengan seminar dengan gratis, pemenang tiket seminar juga berhak mendapatkan sertifikat seminar, makan siang ala Galeri Cafe, dan lisensi antivirus Gdata Corporate untuk 5 user.

Untuk menjawabnya, peserta harus memakai akun Twitter dan mem-follow @KompasTekno. Kemudian, sampaikan jawaban dalam tweet dengan format berikut (tanpa tanda kutip): "@kompastekno [jawaban kuis] #kuisteknovaksin", contohnya "@kompastekno1a2b3c4d5a6b7c8d #kuisteknovaksin".
Setelah menuliskan tweet jawaban kuis, Anda akan kesempatan memenangkan hadiah berupa:

2 (dua) tiket Seminar Kaleidoskop Malware 2011, Trend 2012 dan Antisipasinya
8 (delapan) G Data Antivirus 2012 Single User Original + update 12 bulan

2 (dua) USB Flash Vaksincom
Jawaban dari Anda ditunggu sampai tanggal 5 Januari 2012. Pemenang akan ditentukan dengan cara mengundi akun Twitter yang jawabannya benar. Pemenang kuis ini akan diumumkan tanggal 6 Januari 2012 di akun Twitter @KompasTekno.

Berikut adalah daftar pertanyaannya:
1. Apa jenis virus yang terinspirasi oleh Kuda Troya ?
a. Rootkit
b. Worm
c. Trojan Horse
d. Polymorphic

2. Dari mana asal antivirus Gdata ?
a. Inggris
b. Jerman
c. Rusia
d. Amerika

3. Platform mobile apa yang paling banyak diserang virus di dunia saat ini ?
a. iPhone
b. Windows Mobile
c. Android
d. BlackBerry

4. Sistem operasi apa yang menjadi penguasa pangsa pasar terbesar smartphone dunia 2011 ?
a. iPhone
b. Windows Mobile
c. Android
d. BlackBerry

5. Virus apa yang menjadi jawara di tahun 2011 ?
a. Virut
b. Ramnit
c. Stuxnet
d. Rontokbro

6. Apa nama produk antivirus Gdata untuk Android ?
a. G Data Antivirus Enterprise
b. G Data Total Care 2012
c. G Data Antivirus Business
d. G Data Mobile Security

7. Apa nama virus yang menyerang SCADA ?
a. Virus
b. Ramnit
c. Stuxnet
d. Rontokbro

8. Apa yang menjadi motivasi utama pembuat virus di tahun 2011 ?
a. Politik
b. Finansial
c. Cinta
d. Kebencian

http://tekno.kompas.com/read/2011/12/29/12255737/